Tuesday 12 December 2017

Akhirnya, brojol juga PCX150 2018

Selamat siang mz bro, dapat kabar dari blogger senior kalau AHM akhirnya mbrojolin PCX lokal. Yup PCX buatan pabrik Sunter di Jakarta Indonesia ini 
resmi di launching hari ini di Jakarta. PCX buatan Indonesia di banderol lebih murah 10 juta rupiah dari PCX built up.

Menurut Johannes Loman, Vice president director PT Astra Honda Motor. "Penjualan Honda PCX sebelum ini sangat terbatas, namun kami melihat kepuasan dan kebanggaan dari pemilik Honda PCX sangat tinggi. Kami menerima banyak permintaan dari konsumen untuk memproduksi Honda PCX di Tanah Air. Sebelum melokalkan produksi suatu model, kami berusaha mengembangkannya menjadi lebih atraktif dan sesuai dengan harapan konsumen Indonesia. All New Honda PCX 150 merupakan salah satu modelnya. Untuk membagikan kepuasan dan kebanggaan yang sangat tinggi di seluruh konsumen di Indonesia, All New Honda PCX150 akan dijual dengan layanan purna jual terbaik di seluruh jaringan Honda di Indonesia."
Walaupun dijual lebih murah tapi ada beberapa fitur yang ditambahkan pada PCX lokal ini. Masih menggunakan mesin berteknologi Enhanced Smart Power, motor ini dibekali berbagai fitur seperti DC socket untuk power suplai charger yang ditempatkan di konsol depan. Serta kapasitas tanki bahan bakar terbesar di kelasnya sebesar 8 liter. Menggunakan 3 piston untuk kaliper depan memaksimalkan sisi pengereman. Serta sudah menggunakan smart key. Wahhh jozzz..

Untuk sisi penerangan sudah menggunakan full LEd baik depan maupun belakang. Untuk membuka jok cukup menekan tombol pada area kunci kontak, untuk jok sendiri sudah dilengkapi seat stopper. Untuk PCX lokal ini sudah dilengkapi pengereman ABS. PT. Astra Honda Motor sendiri menghadirkan 2 varian, tipe CBS dan ABS. Serta terdapat 4 pilihan warna Black, White, Red dan Light Gold.
Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment